5 Tips Mengatasi Gugup Saat Public Speaking
5 Tips Mengatasi Gugup Saat Public Speaking |
Garut English Club - Rata-rata orang merasa gugup untuk berbicara di depan umum atau biasa disebut dengan public speaking. Ada beberapa alasan yang mengakibatkan seseorang mengalami gugup saat public speaking salah satunya adalah tidak menguasai materi dan kurang percaya diri. Sebenarnya bukan karena ketakutan mereka gagal saat public speaking, namun mereka takut untuk tidak bisa tampil baik saat berbicara di depan umum. Kali ini kami akan membahas tips ampuh agar rasa gugup bisa teratasi saat berbicara di depan umum ata public speaking. Berikut lima tips ampuh tersebut.
1. Persiapkan Materi yang Tersusun dengan Baik (Get Organized)
Persiapkanlah materi yang akan Anda bawakan dengan baik dan pastikan buatlah menjadi materi yang tersusun. Anda bisa menggunakan metode mind mapping saat membuat materi. Hal terpenting saat berbicara di depan umum adalah dengan hafal dan paham poin utama yang akan di sampaikan. Ketika Anda sudah hafal dan paham dengan baik poin utamanya maka rasa gugup atau khawatir akan berkurang.
2. Berlatih (Parctice)
Jika Anda diminta untuk berbicara di depan umum dalam beberapa waktu kedepan, alangkah baiknya Anda berlatih terlebih dahulu. Luangkanlah beberapa jam setiap hariu sebelum hari H untuk berlatih. Saat Anda berlatih bisa membawa tulisan dalam bentuk kumpulan key words atau kata kunci atau juga poin utama yang sudah Anda buat sebelumnya.
3. Gunakan Cermin saat Berlatih (Practice in front of A Mirror)
Cermin akan membantu Anda dalam mengatasi rasa gugup. Selain itu Anda bisa mengetahui seberapa Anda fasih dan bisa mengatur intonasi, tekanan dan nada suara yang harus di munculkan saat berbicara di depan umum. Dan tentunya Anda juga bisa mengetahui mimik muka atau pun gerak tubuh yang harus diperlihatkan saat public speaking. Hal ini akan membantu meningkatkan rasa percaya diri atau confidence.
4. Minum dan Aturlah Pernafasan (Drinking and Work on Your Breathing )
Selanjutnya yang harus dilakukan jika Anda sudah dihadapkan pada detik-detik berbicara di depan umum adalah dengan mengatur pernafasan. Cobalah untuk minum terlebih dahulu dan lakukan relaksasi dengan cara menarik nafas panjang (deep breath). Hal ini membantu sekali saat rasa gugup muncul.
5. Berpikir Positif dan Fokus (Positive Thinking and Focus)
Karena rasa khawatir yang berlebihan maka timbulah rasa gugup. Hal ini dapat diatasi jika Anda berpikir positif dan fokus dengan kata lain hal utama yang harus dipikirkan dan menjadi fokus utama saat public speaking adalah materi yang akan di sampaikan bukan pandangan orang lain terhadap kita.
Itulah lima tips yang bisa Anda aplikasikan saat merasa gugup atau khawatir ketika berbicara di depan umum. Semoga 5 tips mengatasi gugup saat public speaking ini dapat bermanfaat. Terimakasih.
EmoticonEmoticon