Narrative text merupakan salah satu pembahasan text yang sering kita
pelajari dalam pelajaran bahasa Inggris di sekolah. Apalagi belajar bahasa Inggris tingkat
menengah, seperti di SMP dan SMA. Dalam pembelajaran ini biasanya siswa
dituntut untuk bisa menceritakan sebuah cerita pengalaman pribadi atau pun dongeng
secara lisan maupun tulisan.
Baiklah mari
sekarang kita bahas satu persatu tentang narrative
text
Definisi Narrative Text
Narrative text
adalah sebuah teks bersifat imaginer atau faktual yang menceritakan suatu
peristiwa atau kejadian di masa lalu
secara kronologis, diceritakan secara berurutan dari awal, tengah dan sampai
akhir saling terhubung.
Tujuan Narrative Text
Tujuan umum dari
narrative text ialah untuk menghibur dan menarik minat pembaca dengan
menyajikan suatu cerita, kejadian atau peristiwa yang memiliki konflik atau
permasalahan dan di akhir cerita, kejadian atau peristiwa selalu ada
resolusinya. Resolusi adalah pemecahan dari sebuah konflik atau permasalahan.
Struktur Umum dari Narrative Text
Struktur Umum
(Generic Structure) dari narrative text adalah sebagai berikut:
Orientation (Orientasi): Biasanya
terdapat di awal paragraf atau paragraf pertama dari narrative text. Orientation
(orientasi) adalah dimana penulis atau pencerita mengenalkan tokoh, tempat, dan
waktu terjadinya kejadian atau peristiwa.
Complication (Komplikasi): Biasanya terdapat
pada pertengahan cerita. Pada bagian ini sudah memunculkan konflik atau permasalahan
dalam cerita.
Resolution (Resolusi): Biasanya terdapat di akhir paragraf. Pada bagian ini
dimana masalah atau konflik yang muncul sudah terselasaikan. Baik “happy
ending” maupun “sad ending”.
Re-orientation (Re-orientasi): Bagian ini
bersifat opsional (tidak harus) ada dalam narrative text. Reorintation
(re-orientasi) berisi penyimpulan dari isi akhir cerita.
Ciri-ciri dari Narrative Text
-
Berfokus pada satu tokoh atau pelaku (individual) jadi
biasanya menggunakan kata ganti “I, she, he, we”.
-
Tense yang sering digunakan adalah past tense, baik
simple past tense, past perfect, past continous, past perfect continous maupun
bentuk past tense lainnya.
-
Biasanya menggunakan kata sambung (conjunction) karena
narrative text ceritanya bersifat kronologis atau berurutan.
-
Kadang-kadang menggunakan dialog untuk mengajak pembaca
lebih berimajinasi sehingga membuat ceritanya lebih nyata dan jelas.
Contoh Narrative Text
The Two Cows
Once there were two thin cows. Both of
them were very hungry. They were tied together with a brown rope. They wanted
to eat the green leaves from two separated bushes. One bush was on the left. The
other bush was on the right.
The cows thought they could do everything on their own. The first goat wanted to go to the bush on the left, but the second cow wanted to go the bush on the right. However, the rope was short. They tried but they could not reach they bushes. They were sad.
Then, the cows decided to work together. First, they ate the leaves of the bush on the right side. Then, ate the leaves on the left side. The leaves were very delicious. They were happy.
Itulah penjelasan
dari definisi, tujuan, struktur umum, ciri dan contoh dari narrative text. Semoga
bermanfaat. Terimakasih.
EmoticonEmoticon